Ditulis Oleh : Suryadi Lie, IBH Certified Instructor
Buanglah sampah dan Timbunlah Emas..
Coba luangkan bbrp menit waktumu yg berharga
untuk membuka lemari pakaian Anda.
Begitu banyak helai baju dan celana yang sudah tak dipakai lagi,
sudah lebih dari 6 bulan tak disentuh, tak dihiraukan, bahkan dianggap sampah.
Ayuk keluarkan dari lemari pakaianmu.
Berikan pakaian yang masih layak pakai kepada orang lain yg Anda tidak kenal.
Buanglah pakaian yg tidak layak pakai ke tong sampah.
Buanglah semua sampah ....
Buang sampah pikiran Anda.
Begitu banyak pikiran-pikiran yang semestinya tidak berada di otak Anda,
Pikiran negatif,.... ya pikiran negatif yang merugikan diri Anda dan orang lain.
Segera dibuang !.. Buang ke dasar bumi.
Dan mari timbun Emas,
Simpan pikiran yang berguna buat dirimu dan orang lain.
Timbun sebanyak mungkin pikiran yang positif.
Semakin positif diri Anda, semakin buanyak rezeki Anda.
Semakin sehat dirimu, semakin bahagia dirimu.
Semakin bersih pikiranmu, Semakin Damai pikiranmu.
BUANGLAH SAMPAH dan TIMBUNLAH EMAS.
No comments:
Post a Comment